Balikpapan – Rutan Kelas IIA Balikpapan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur menggelar kegiatan pelepasan purna bakti, sebagai wujud penghargaan dan apresiasi kepada Bapak Tuwuh Wibowo yang telah mengabdikan diri kepada Negara kurang lebih 29 Tahun, Jumat (01/11/2024)
Bertempat di Aula Rutan Balikpapan, kagiatan ini di hadiri oleh Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, Pejabat Struktural dan Staf, kegiatan yang berlangsung pukul 09.00 WITA ini, berlangsung penuh haru.
Dalam sambutannya, Kepala Rutan Balikpapan menyampaikan ucapan terimakasih tak terhingga, atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan selama bertugas di Kementerian Hukum dan HAM yang telah berganti nama menjadi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya di Rutan Balikpapan
Baca juga:
10 Pejabat Terkaya di Indonesia
|
Kepala Rutan Balikpapan mewakili seluruh petugas menyampaikan permohonan maaf, bila selama bertugas terdapat kesalahan baik yang di sengaja atau tidak. Semoga selalu sehat wal'afiat serta selalu dalam lindungan Allah SWT.
Sebagai pesan terakhir, Kepala Rutan Balikpapan Agus Salim mengingatkan bahwa purna tugas bukanlah akhir dari pengabdian. “Sebaliknya, masa pensiun ini adalah kesempatan untuk lebih aktif di tengah masyarakat. Kami harap Pak Tuwuh tetap menjaga silaturahmi dengan keluarga besar Rutan Balikpapan.”
Dalam kesempatan ini juga, Bapak Tuwuh Wibowo menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan dan kerjasama yang selama ini telah terjalin dengan baik selama bertugas. Semoga Rutan Balikpapan tetap solid dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Kegiatan diakhiri dengan acara ramah tamah, pemberian kenang-kenangan dan sesi foto Bersama.